MENU Senin, 25 Nov 2024

Gelar Musrenbang, Pemkab Morotai Fokus 5 Point Isu Strategis

waktu baca 3 menit
Kamis, 13 Jun 2024 07:37 0 87 Editor

MOROTAI, SRn || Sekertaris Daerah Pulau Morotai, Muhammad Umar Ali mengungkapkan ada 5 (lima) isu strategis yang menjadi fokus Pemda Morotai dalam Musrenbang RPJPD tahun 2025-20245.

Hal itu disampaikannya saat Musrenbang RPJPD Pulau Morotai yang berlangsung digedung Aula Kantor Bupati dengan bertajuk “Kabupaten Pulau Morotai sebagai simpul ekonomi Indonesia di Asia Pasifik yang maju dan berkelanjutan”,

Menurutnya, berdasarkan instruksi Kemendagri nomor 1 tahun 2024 telah ditetapkan pedoman untuk pembuatan RPJPD yang dibuat untuk mencapai Indonesia emas tahun 2045 melalui pembangunan nasional dan daerah yang berkelanjutan

Maka dari itu, berbagai tantangan yang kompleks akhir-akhir ini dan akan datang, baik di bidang ekonomi, sosial, maupun lingkungan, harus mengarah pada isu-isu strategis pembangunan dalam 20 tahun

Adapun 5 Point yang terangkum saat ini yakni,
Pertama, Kabupaten Pulau Morotai perlu mengantisipasi dinamika kondisi geopolitik dan geoekonomi yang meningkat.
Kedua, peningkatan jumlah penduduk dan bonus demografi sebagai modal pembangunan yang penting harus diperkuat.
Ketiga, modal sosial budaya berperan sebagai faktor pendukung pembentukan modal manusia.
Keempat, kekayaan alam merupakan modal dasar bagi pembangunan daerah, baik sumber daya terestrial maupun sumber daya kelautan dan perikanan.
Kelima, perubahan iklim. kondisi bumi yang makin panas saat ini telah masuk pada kategori “kode merah bagi manusia,

Umar menegaskan bahwa dalam musrenbang ini patut ada perencanaan yang matang dan komprehensif yang sangat diperlukan agar pembangunan yang dilaksanakan dapat berkelanjutan dan memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat.

Baca Juga  Penanganan Di Desa Bulumanis Lor Masih Dalam Proses

“Karena musrenbang RPJPD ini merupakan momen yang sangat penting bagi kita semua, di sinilah kita merancang arah pembangunan kabupaten kita untuk jangka panjang yaitu 20 tahun ke depan,”ujarnya Kamis (13/6/2024).

Maka dari itu, Lanjut Umar, Partisipasi aktif dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat sangatlah dibutuhkan.

“Jadi kita bekerjasama, bergotong royong, dan berkomitmen untuk mewujudkan Kabupaten Pulau Morotai yang lebih maju, sejahtera, dan berkeadilan,” tegasnya

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Musrenbang RPJPD Pulau Morotai, Yula Lantu menyampaikan bahwa, musrenbang RPJPD ini merupakan sarana menyinkronkan dan mengkolaborasikan antara Pemerintah Kabupaten Pulau Morotai dengan masyarakat

Adapun dalam Musrenbang itu membahas soal prioritas pembangunan pelayanan yang akan dilakukan.

Dokumen RPJPD Kabupaten Pulau Morotai tahun 2025-2045 merupakan suatu payung besar yang nantinya akan diturunkan ke RPJPD kemudian ke RKPD yang diharapkan ada suatu benang merah yang saling berhubungan,

“Musrenbang ini untuk menyelaraskan rencana pembangunan mulai dari Nasional, provinsi dan kabupaten/kota, dalam penyusunan RPJPD ini, maka harus sama-sama sejalan dan “saling intip” agar dokumen perencanaan pembangunan terintegrasi dengan baik.”terangnya

Hasil yang ingin dicapai melalui pelaksanaan musrenbang RPJPD Kabupaten, Kata dia, Pulau Morotai diharapkan bisa menghasilkan keluaran yaitu kesepakatan visi, misi, arah kebijakan dan sasaran pokok serta indikator dan target kinerja dalam bentuk berita acara

(Ftr/Ws)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA