PATI, SRn || Siapa yang tidak kenal dengan tugas dan fungsi Satpam atau Security. Pastinya, sosok itu tidak akan pernah lepas dari sebuah gedung perkantoran, perusahaan maupun lembaga.
Tentunya, fungsi dan tugas Security atau Satpam ini, akan banyak dibutuhkan di perusahaan atau perkantoran sebagai jasa keamanan.
Tugas dan fungsi itu, kini tidak akan sulit bagi mereka yang ingin bergabung dan bekerja untuk mengabdikan dirinya sebagai Security atau Satpam.
PT SEA LION SERVICE (SLS) dibawah kepemimpinan Mukit sebagai Direktur Utama, didirikan pada 25 Maret 2023, siap menampung dan merekrut para Security atau Satpam untuk ditempatkan di perusahaan-perusahaan, perkantoran atau lembaga yang membutuhkan.
Wakil Direktur PT SLS Ahmad Zaenuri membenarkan hal itu. Menurutnya, Perusahaan yang dinaungi saat ini akan menyiapkan calon-calon aparat keamanan untuk ditempatkan di bidang Security atau Satpam.
Seleksi perekrutannya pun cukup mudah, karena selain menyiapkan berkas sebagai administrasi, para peserta harus mengikuti Test PBB, tertulis, interview, dan umurnya minimal 18 sampai 35 tahun.
Untuk peserta yang lolos seleksi nantinya akan langsung ditempatkan di perusahaan-perusahaan atau lembaga di wilayah Pati dan sekitarnya.
PT SLS adalah salah satu perusahaan yang akan siap mengelola, merekrut dan menyalurkan tenaga-tenaga terdidik dan terlatih, berwawasan luas dan memiliki loyalitas semangat yang bisa dihandalkan, cekatan, berpengalaman dalam bidang pengamanan. Tentunya institusi baik negeri, swasta maupun perseorangan.
PT SLS juga sebagai wadah dan biro jasa yang akan menciptakan sumberdaya manusia yang dinamis, dalam bidang pengamanan yakni Security atau Satpam.
PT. SLS Security, Dibentuk untuk mencari para calon-calon Security atau Satpam yang selalu bertanggung jawab, dan bisa mengabdi dengan perusahaan.
Pekerjaan sebagai Satpam atau Security ini akan sangat dibutuhkan di perusahaan-perusahaan, perkantoran dan lembaga lainnya, jadi silahkan kalau ingin bergabung, dan jangan ragu untuk datang ke kantor untuk mendaftarkan diri, dan tentunya untuk pendaftaran pastinya gratis tanpa dipungut biaya.
Adapun untuk kantor PT SLS berdomisili di Kecamatan Juwana tepatnya di Ruko Perkantoran Kantor UPP Kelas III Juwana No. 6 Jalan Hangtuah Nomor 472 Desa Bajomulyo, Kecamatan Juwana Kabupaten Pati Nomor hp 0812-1692-0772.
(Red)
Tidak ada komentar